MITRAPOL.com - Bripka Dulgani Bhabinkamtibmas Kel. Kapuk Muara, Polsek Metro Penjaringan, Polres Metro Jakarta Utara melaksanakan Komsos sambang di Taman Wisata Mangrove Jl. Pantai Indah Utara I PIK Kel. Kapuk Muara, Senin (2/1).
Dalam giat tersebut Bripka Dulgani menyampaikan pesan-pesan kamtibmas berkaitan 3C kepada Djuhana pengelolah Taman Wisata Mangrove dan petugas security taman.
“Hal ini dilakukan untuk lebih waspada dalam mengontrol kendaraan yang masuk dan keluar termasuk parkiran mobil yang ada di halaman pintu masuk taman,” kata Bripka Dulgani.
Ini juga demi mencegah, lanjutnya, pencurian kendaraan di taman wisata mangrove mengingat volume kendaraan yang banyak di parkir di sini. “Semua antisipasi terkait keamanan harus sedini mungkin diberitahukan demi mencegah terjadinya tindak kejahatan,” tutupnya. red
:
comment 0 komentar
more_vert