MITRAPOL.com - Kepolisian Sektor Cilandak Polres Metro Jakarta Selatan, pada Minggu (14/04/2017) sekitar pukul 10.00 WIB melakukan pelayanan kepada masyarakat komunitas Vespa dalam melaksanakan kegiatan Indonesian Vespa Days 2017 yang diselenggarakan di Mall One Bell Park yang berada di Jl. RS. Fatmawati Raya No. 1 Pondok Labu, Cilandak, Jakarta Selatan.
![]() |
Add caption |
Menurut keterangan yang MITRAPOL.com dapatkan dari Humas Polsek Cilandak, menerangkan bahwa pelaksana kegiatan tersebut adalah PT. Cahaya Makmur, dengan jumlah undangan yang hadir sekitar 500 orang. Adapun selaku penanggung jawab kegiatan adalah Rudi Tri Wibowo.
"Selama berlangsung kegiatan, selain silahturrahim dengan sesama komunitas pecinta Vespa, kegiatan juga diisi dengan diskusi serta arahan-arahan dari panitia kepada para tamu dan anggota. Selanjutnya pada akhir acara dilakukan peniupan lilin sebagai pertanda bahwa usia Community Present Vespa yang sudah berusia 71 Tahun," terang Kasie Humas.
Kompol Sujanto, S.Pd, MAP selaku Kapolsek Cilandak, melalui IPDA Zaenal Arifin selaku Kasie Humas, mengatakan bahwa dengan adanya club-club sepeda motor seperti Community Present Vespa, diharapkan bisa membantu kinerja Kepolisian dalam hal berkendara dijalan raya dengan baik dan benar sesuai dengan peraturan rambu-rambu lalu lintas yang ada dijalan.
"Kedisiplinan dalam mematuhi rambu-rambu lalu lintas dijalan raya itu, selain untuk keselamatan diri kita sendiri, juga untuk menjaga keselamatan pengguna jalan yang lainnya. Semoga club-club sepeda motor yang ada selama ini bisa menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas dengan membudayakan keselamatan sebagai kebutuhan," terang Zaenal Aifin. tri wibowo
:
comment 0 komentar
more_vert