MITRAPOL.com - Ahlulsunnah waljamaah yang populer dengan sebutan Aswaja telah ada di Aceh sejak jaman Iskandar Muda, 95% Masyarakat Aceh berada dalam barisan Ahlulsunnah Waljamaah, jangan mengotak atik kami dengan nama ASWAJA hanya karena ada kepentingan politik. Kami menentang oknum-oknum yang mengatakan kalian bukan orang ASWAJA, bila ada yang mendengar oknum-oknum yang mengeluarkan pernyataan seperti itu, kami kecam, karena ASWAJA bukan milik golongan, atau kelompok.
![]() |
Hal tersebut di sampaikan oleh Ketua Lembaga Acheh Future Razali Yusuf di saat menyerahkan Bantuan Kitab pada Santri/santriwati kurang mampu di Dayah Bustanurridha Gampong Blang Mideun, Kecamatan Julok, Aceh Timur, Minggu, (15/10/2017).
Penyerahan Tiga paket bantuan kitab tersebut di terima oleh Rahmat Dani, Bin Abubakar (16) Anak Yatim dari keluarga kurang mampu yang berasal dari Gampong Blang Jambee, kecamatan julok, Fahrul (17) anak Alm Nurdin berasal dari gampong Ladang Baro kecamatan julok, Yang ke tiga, Utoen Safitri, (13) Anak Yantim Piatu dari Gampong Lhok Rambong, Kacamatan Julok Aceh Timur.
Dalam kesempatan tersebut Razali Yusuf berpesan pada santri/santriwati yang menerima batuan kitab tersebut, berajin rajinlah belajar di dayah karena pondasi negara ini ada pada akhlakul karimah anak bangsa.
Dirinya berharap bila nanti membutuhkan kitab disaat naik kelas agar memberitahukan kepada Tim Acheh Future, karena lembaga Acheh Future akan selalu ada untuk yang membutuhkan.
“Tim Acheh future sangat memprioritaskan untuk membantu para santri/ wati yang membutuhkan kitab kitab pengajian. Penyerahan kitab kitab tersebut di saksikan oleh Pimpinan Dayah Tgk Abubakar yang akrap dengan sapaan Abiya, dan pemuka Agama, Tgk Wandi,” ungkap Razali Yusuf.
Fahrul salah satu santri yang menerima bantuan kitab dari Acheh Future, mengutarakan kepada mitrapol.com sangat terharu atas kepedulian LSM menyumbangkan kitab-kitab pengajian.
“Mengingat kitab tersebut sangat kami butunkan, karena selama ini belajar kitabnya kami pinjam sama teman seperguruan. Alhamdulillah dengan adanya bantuan Kitab ini kami dapat mengulang ngulang pelajarannya di jam istirahat,” ungkap Fahrul.
Rahmadhani salah satu anak yatim dari keluarga kurang mampu mewakili semua santri kurang mampu yang menerima bantuan Kitab dari LSM Acheh Future dan para dermawan yang sudah menyumbangkannya lewat lembaga Acheh Future mengucapkan, terima kasih, semoga Allah SWT membalasnya dengan pahala yang setimpal kepada para dermawan dan LSM Acheh Future.
Reporter : zulkifli
:
comment 0 komentar
more_vert