MASIGNCLEANSIMPLE101

Anggota DPRP Papua Geram dengan Gizi Buruk dan Campak di Asmat

MITRAPOL.com - Terkaitnya gizi buruk dan campak anggota Dewan Perwakilan Rakyat Papua (DPRP) perwakilan wilayah Meepago Jhon NR Gobay, mendesak segera membentuk Panitia Khusus (Pansus) Asmat dan meminta kepada DPRD Papua untuk menanggapi serius penanganan kasus kematian 61 anak di Kabupaten Asmat, Papua, Kamis (17/01/2018).

Penderita gizi buruk di Papua.

"DPRD Papua harus segera mengambil sikap untuk kasus kematian puluhan anak di Asmat, dan mendesak, jika perlu DPRD Papua segera membentuk Panitia Khusus (Pansus) terhadap kematian puluhan calon generasi penerus bangsa tersebut. Saya menilai jika kasus kematian puluhan anak di Asmat menjadi preseden buruk bagi pelayanan kesehatan di kabupaten dan kota di Papua, sehingga jangan lagi ada korban yang menyusul," ucap anggota DPRP perwakilan Neepago Jhon NR Gobay.

Dijelaskannya, Apalagi sebelumnya kematian puluhan orang terjadi di Deiyai, Paniai, Yahukimo, Nduga dan terakhir di Asmat. Untuk itu, DPRD Papua harus segera mengambil sikap dan tindakan, Komisi V DPRD Papua harus segera berkoordinasi dengan pimpinan DPRD Papua untuk melakukan rapat dengar pendapat. 

"Bila perlu dibentuk Pansus Asmat, dalam dengar pendapat itu, harus mengundang Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Papua dan Dinas Kesehatan Kabupaten dan Kkota se Papua. Karena dana Otsus sudah ada di kabupaten, sekarang kabupaten kerja apa?," ketus Jhon.

Jhon Gobay juga menyayangkan selaku contoh fungsi pelayanan yang tidak benar di beberapa wilayah yang ada seperti, mobil puskesmas dipakai untuk kepentingan pribadi oleh kepala puskesmas seperti, mobil puskesmas di Paniai, Deiyai dan Dogiyai dan Intan Jaya. "Itu azas pemanfaatan di Nabire, kepentingan Umun di gunakan untuk kepentingan pribadi itu benar menyalahi aturan dan itu sangat tidak benar," tandasnya.

Mestinya, mobil dinas puskesmas itu digunakan untuk menjemput dan melayani orang sakit, masih katanya, bukan digunakan untuk jalan-jalan. Saya berharap semua permasalahan menyangkut pelayanan kesehatan di Papua harus dapat segera di perhatikan dengan serius, mestinya petugas kesehatan juga harus berada di tempat memberikan layanan kesehatan kepada masyarakat di kampung, bukan tinggal di kota dan nantinya DPRD Papua akan turun memastikan pelayanan kesehatan itu. Termasuk mengecek bagaimana petugas kesehatannya melaksanakan tugasnya, gajinya lancar atau tidak, fasilitas rumah ada atau tidak fasilitas lainnya ada atau tidak, ruang rawat inap di puskemas yang jauh ada atau tidak, karena itu harus ada pengecekan langsung. 



"Kasus kematian di Papua ibarat seperti lingkaran setan yang hampir setiap tahun terjadi dan berpindah tempat di Papua. Karena wilayahnya jauh dan medan yang sulit, itu yang menjadi kendala utama dan Asmat adalah salah satu dari sekian Kabupaten di Papua khususnya wilayah-wilayah yang jauh, maka itu perlau perhatian serius dari pemerintah," tutup Jhon. 


Reporter : ronald karambut
Editor : sugeng
:
Unknown