MASIGNCLEANSIMPLE101

Musrembangdes Cikatapis Tahun 2019

MITRAPOL.com - Desa Cikatapis Kecamatan Kalanganyar, beserta seluruh Perangkat Desa menggelar Acara Musrenbangdes untuk Tahun 2019.



Unsur Kecamatan oleh Sekretaris Kecamatan Kalanganyar, beserta seluruh Kepala Seksi Kecamatan, wakil BPD, RT/RW, Ketua Karangtaruna, Babinsa, ibu-ibu kader posyandu dan ketua PKK, beserta tokoh masyarakat turut hadir pada kegiatan yang dilaksanakan pada hari Rabu pukul 02.00 WIB (18/01/2018), di ruang  SDN 1 Cikatapis.

Kepala Desa Cikatapis dalam kata sambutanya mengatakan, kegiatan musrenbangdes yang dilaksanakan kali ini merupakan musyawarah pembangunan untuk tahun 2019 mendatang. "Disampaikan kepada peserta musyawarah agar bisa muyawarah dengan baik dan menghasilkan usulan dengan skala prioritas," ujarnya.

“Saya harapkan masyarakat senantiasa mengawal program pembangunan desa, dan menjaga serta merawat hasil pembangunan yang sudah dilaksanakan, agar semua masyarakat desa aktif mengusulkan dan memantau pelaksanaan pembangunan di desa agar kesejahteraan masyarakat meningkat," imbuhnya.

Sambung Kades Darmawan mengatakan, Tolong musrenbangdes yang akan dilaksanakan itu, bisa lebih mengedepankan musyawarah dengan melihat pembangunan apa yang perlu didahulukan atau skala prioritas. Sehingga, usulan tersebut bisa direalisasikan pada pembangunan desa Cikatapis untuk tahun anggaran 2019 mendatang, tegas Kepala Desa Cikatapis dihadapan puluhan peserta musrenbangdes.

Sekcam Kalanganyar menyampaikan harapannya agar masyarakat Desa Cikatapis turut ambil bagian dalam mengusulkan rencana pembangunan untuk desanya tahun 2019 itu.

“Agar masyarakat partisipatif dalam memberikan usulan pembangunan apa yang perlu diusulkan di lingkungannya masing-masing. Semoga warga Cikatapis, akan terus bersemangat dalam membangun desa karena kita tak boleh terhenti dalam membangun desa, membangun bangsa dan negara ini,” ujarnya.

Wakil Ketua BPD Abun, dalam kata sambutanya menekankan pentingnya aman dan tertib dalam sebuah desa termasuk Desa Cikatapis ini sehingga desa akan bisa membangun dengan baik. "Selanjutnya, perlu melakukan kegiatan yang bersinergi antara Pemerintah desa dengan masyarakat sehingga pembangunan desa bakal terealisasi dengan baik," tandasnya.

Reporter : AA
Editor : A10
:
Unknown