MITRAPOL.com – Warga Pao Pao, Bontotangga digegerkan adanya penemuan mayat didekat jalan Poros Hertasning, Kel. Paccinongan, Kec. Somba Opu, Kab. Gowa, Senin, 22 Januari 2018 sekira pukul 14:30 Wita.
Menurut Syamsul Alam salah satu warga sekitar mengatakan bahwa yang pertama melihat mayat itu adalah tetangga nya.
“Ketika tetangga saya melihat orang mencari cacing yang tiba tiba tertidur. Tetangga saya memberi tahu bahwa ada orang yang tertidur didekat sampah,” katanya.
Menurutnya, ketika saya duduk disini tetanggaku bilang ada orang cari cacing tiba-tiba tertidur. Spontan saya langsung ke tempat tersebut dan langsung saya dekati dan melihatnya ternyata orang ini sudah meninggal dunia.
Melihat kejadian tersebut salah satu Warga langsung menghubungi Kapolsek Somba Opu. Mengetahui adanya warga yang ditemukan meninggal dunia pihak Kepolisian dari Polsek Somba Opu tiba dan langsung melakukan garis polisi serta mengamankan lokasi sambil menunggu tim identifikasi dari Kepolisian Polres Gowa.
Dari keterangan yang didapat korban bernama Ishak Pasang umur diperkirakan 62 tahun, alamat tinggal di Jalan H. Kalla, Kel. Panaikang, Kec. Panakukang, Makassar.
Tim identifikasi yang tiba di lokasi langsung memeriksa mayat tersebut dan hasilnya tidak menemukan adanya tanda-tanda tindak kekerasan yang ditemukan pada tubuhnya.
“Ini murni kematiannya karena ajal, berhubung saat dilakukan pemeriksaan tidak ada ditemukan tanda-tanda bekas tindak kekerasan pada tubuh korban,” tandas dokter yang memeriksanya di TKP.
Reporter : mir
:
comment 0 komentar
more_vert