MITRAPOL.com – Menjalin Sinergitas TNI dan Polri Kabupaten Bekasi mengadakan Bakti Sosial pengobatan gratis dan pembagian sembako bagi warga masyarakat Kabus di Kp. Gabus Tengah RT 04/03 Desa Srijaya, Kec. Tambun Utara, Kab. Bekasi, Jumat (23/02/2018).
![]() |
Berlangsungnya kegiatan pengobatan gratis untuk umum dan pembagian sembako kepada warga Kampung Gabus Tengah dalam Rangka HUT Bhayangkara ke 72, yang dihadiri oleh Kapolrestro Bekasi Kombes Pol Candra Sukma Kumara, S.I.K, M.H di dampingi Kasat Intelkam Polrestro Bekasi, Kasat Sabhara, Kabagren Polrestro Bekasi, Kabag Sumda Polrestro Bekasi, Kasubbag Dalops Polrestro Bekasi, Kapolsek Tambun, Kasi Humas Polrestro Bekasi, Wakapolsek Tambun dan Camat, H. Damin Sada Tokoh Masyarakat, dan Ketua Jajaka Nusantara.
Kapolrestro Bekasi AKBP Candra Sukma Kumara mengatakan, tujuan kedatangannya adalah untuk menjalin tali silaturahmi kepada warga Kampung Gabus Tengah.
Saksikan Videonya Disini
“Adanya kegiatan baksos adalah hanya bentuk sarana. Karena saya yakin dibalik itu ada makna yang lebih besar. Terkait isu yang marak di medsos belakang ini dengan adanya banyak teror, kami harap masyarakat jangan mudah percaya sebelum kroscek kebenarannya,” harap Kapolresto.
Dirinya juga berharap semoga kehadirannya di Kampung Gabus Tengah dapat bermanfaat dan menjaga sinergitas antara Polri dan Masyarakat lebih terjaga.
Selanjutnya acara dilanjutkan dengan Penyerahan 200 paket sembako secara simbolis oleh Kapolrestro Bekasi Kombes Pol Candra Sukma Kumala S.I.K dan pengobatan gratis kepada warga Kampung Gabus Tenggah.
Reporter : NN
Editor : andrey
:
comment 0 komentar
more_vert