MITRAPOL.com - Viral bocah TK yang mengendarai motor mini dan diberhentikan Polisi di Kabupaten Sampang ternyata merupakan warga Jalan Imam Bonjol, Kota Sampang, Restu (6), ternyata lahir dari keluarga pembalap.
![]() |
Restu |
Meski tidak ditilang, Kejadian itu sempat viral di semua media sosial setelah aksi nekatnya mengendarai motor mini di jalan raya diberhentikan Polisi. Tawaran manis dari para Polisi pun ditolak mentah-mentah setelah khawatir motornya diambil oleh pihak Kepolisian, Kamis (5/4/2018).
Polisi sempat menanyakan di mana rumah dan ke mana orang tuanya, sebab Polisi khawatir terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Polisi pun meminta pada anak itu untuk mengantarkannya.
Sementara Kakek Restu, Hoseh mengaku terkejut setelah melihat kepulangan cucunya itu diantar dan dikawal oleh petugas kepolisian. Namun, pihaknya juga berjanji bahwa akan memberi pemahaman dan pengawasan yang lebih.
Saksikan Videonya Disini
“Kami sangat berterima kasih pada pihak Kepolisian Polres Sampang yang telah membantu dan mengantarkan cucu saya, semoga banyak hikmah yang dapat kami ambil dari kejadian ini, Sore itu cucu mau keliling kota sama sepupunya, waktu pulangnya dikawal polisi, kaget semua keluarga dikira ada apa,”terangnya.
Kapolres Sampang AKBP Budhi Wardiman melalui Kasat Lantas Polres Sampang AKP Musa Bakhtiar membenarkan adanya kejadian tersebut, pihaknya juga mengaku setelah mendatangi rumah keluarganya ternyata bocah itu merupakan keturunan dari seorang pembalap, ia juga memberikan hadiah kepada dua bocah TK yang viral di media sosial.
“Kedatangan kami ke rumah anak itu (Restu) untuk memberikan arahan kepada keluarga agar melakukan pengawasan terhadap anak betul-betul ditingkatkan, kami kesana juga mengajak Ikatan Motor Indonesia (IMI),”katanya.
Musa menambahkan, “Kalau ada bakat pembalap tinggal diarahkan saja oleh orang tuanya, makanya sekaligus tadi kita ajak IMI Sampang untuk mengetahui dan sekalian difasilitasi,” pungkasnya.
Reporter : sugeng
:
comment 0 komentar
more_vert